• Sab. Apr 20th, 2024

Pengaruh Komputer Lambat Terhadap Kinerja Berbisnis Online

Apr 9, 2016
Didalam berbisnis Internet kita sudah pasti dituntut untuk selalu sabar, tenang dan konsisten dalam menjalankannya. Jika tidak maka bisnis online yang kita jalani tidak akan berjalan dengan lancar. Salah satunya saja adalah ketika kita sedang mencoba berbisnis online namun ada sebuah kendala dimana kita ditunut untuk tenang dan sabar. Salah satunya adalah pada saat komputer yang kita gunakan lemotnya minta ampun, alias gak ketulungan.
 
Penulis blog robot bisnis online pun pernah merasakan cobaan yang luar biasa ini. Komputer yang saya gunakan sudah teramat sangat parah, mau buka browser, buka microsoft office dan lain sebagainya harus tunggu lama. Ini mah bisa ke dapur dulu, nembok susu dulu biar gemuk dan sehat. Tapi saya sadar inilah tangtangan yang harus dihadapi dalam menjalankan berbisnis online.
Dan sungguh memang ini sangat menghambat kinerja dalam berbisnis online, bagaimana tidak coba? Ketika kita mau masuk buka browser lambat, ketika mau membuka tab baru lemot yang ada malahan menimbulkan sebuah kekesalan yang tersembunyi di dalam hati. Dan bagi kalian yang mengalami kejadian seperti yang saya paparkan di atas, saya wanti – wanti jangan sampai keadaan seperti ini membuat kalian berhenti dalam menjalankan bisnis online. Kalau ada duit mending beli laptop baru, ya setidaknya untuk menghindari perasaan yang tidak diinginkan tersebut.
Saat menggunakan komputer yang normal saja terkadang menjalani bisnis online itu bisa membuat kita tidak sabaran, penghasilan tidak kunjung dapat lah, nah ini diperparah lagi dengan komputernya yang lemot dan lelet. Waduh bisa – bisa kalian stress dan gak mau ngelanjutin bisnisnya lagi.
Beberapa tips dari saya jika kalian memang mendapati kompter kalian yang lemot kacida, alias lelet kaya keong, dibawah saya berikan solusi untuk mengatasainya :
  1. Hapus aplikasi – aplikasi gak dibutuhin di komputer, ini jelas memperlambat kinerja komputer kalian.
  2. Jangan banyak instal anti virus, nih software bikin ngeselin kadang – kadang. Apalagi awal mulai main komputer.
  3. Ganti tema komputer dengan yang jadul, gak apa – apa yang penting kecepatan nambah.
  4. Kalau ketiga cara diatas komputer masih lemot instal ulang komputer.
  5. Kalau belum juga, beli yang baru. Laptop lemot mending di buang ke tong sampah. (Tong sampah di rumah ane 🙂
Merupakan sebuah cobaan ketika berbisnis dihadapkan dengan laptop atau komputer yang lemot. Tapi selaku orang yang sabar, tenang dan entrpreuner sejati tidak selayaknya kita menyerah dengan keadaan seperti demikian. Tidak apa kita mengalami keadaan seperti yang diceritakan di atas, karena itu cerita mu? Kalau ceritaku? Sama saja kok. 
Oke mungkin sekian saja yang bisa saya sampaikan semoga, artikel ini bisa bermanfaat buat kalian semua.